Talaga Bodas Garut

  Talaga Bodas Garut


 Talaga Bodas Garut menjadi salah satu destinasi wisata populer di Jawa Barat. Wisata alam ini menyajikan pemandangan indah bagi para pengunjungnya. Talaga Bodas Garut termasuk pepaduan dari wisata kawah, bukit,dan danau, ketiganya bisa dinikmati dalam satu kawasan wisata alam.

 Talaga Bodas Garut adalah kawah yang terdapat di atas ketinggian 1512 Mdpl di Gunung Talaga Bodas, yang menjadi salah satu Gunung tertinggi ke 2 di Kota Garut. Tempat ini terbentuk dari lava andesit dan proklastik serta letusan Gunung Galunggung. 

Talaga Bodas ini harus kamu kunjungi jika sedang berada di Kota Garut, ataupun jika ingin berwisata ke tempat yang mirip Kawah Putih ini. 

Daya Tarik Di Talaga Bodas Garut

1. Kolam Rendam


Disisi lain objek wisata ini terdapat 3 buah kolam rendam air panas alami. 2 kolam tersedia untuk anak - anak dan 1 untuk dewasa. Suhu air kolam rendam ini relatif hangat sehingga cukup nyaman bagi kamu yang jauh jauh datang ke tempat ini untuk berlibur bisa sekalian relaksasi di kolam ini

Kolam air panas alami ini terletak berdekatan dengan kawah Talaga Bodas. Wisatawan dapat berendam tanpa dipungut biaya sedikitpun, berendam di kolam air panas ini membuat badan terasa segar

2. Menyusuri Keindahan Di Sekitar


Setibanya di lokasi wisata, kamu akan disuguhkan pemandangan sebuah danau berwarna putih kehijauan. Danau tersebut berisi air dengan kandungan belerang alami. Kawah Gunung ini masih berstatus aktif, namun tidak memberi dampak vulkanik yang berbahaya.

Kawah Talaga Bodas berada pada lembah yang dikelilingi dinding bukit. Air danau sebailknya tidak digunakan untuk minum atau berenang karena berbahaya kandungan belerang yang tinggi


3. Spot foto yang menarik



Setelah kamu berkunjung ke sini akan dibuat takjub dengan pemandangan dikawah sini. Tempat wisata ini sangat intagramebel terutama bagi kamu - kamu kaum milenial. Setiap sudut memiliki pesona yang membuat kamu ingin mengabadikan momen liburan.

Kawah putih terlihat seperti sebuah danau yang luas menyerupai Danau Toba. Airnya mengalir sangat tenang, tanahnya pun begitu putih layaknya pasir pantai, warna airnya begitu biru dengan dihiasi ke hijau hijauan dari pohon - pohon disekitar yang mengelilingi kawah ini

Fasilitas di Talaga Bodas Garut   

Di ujung jalan kawah tersedia beberapa saung dan toilet, area parkirnya telah dikelola dan tertata dengan baik, mushola dan deretan kedai kuliner turut melengkapi fasilitas di area ini.

Penataan juga dilakukan pada gerbang masuk, pembuatan danau pembatas area danau dengan daratan. Serta perbaikan dan pembuatan pipa - pipa dari sumber mata air di area sekitar danau.

Disekitar kolam rendam air panas sudah dilengkapi oleh toilet dan tempat ganti. Pengelolaan terus berkembang fasilitas yang ada untuk menunjang kenyamanan para wisatawan.


Lokasi Talaga Bodas Garut

Talaga Bodas Garut ini terletak di Kecamatan Wanaraja, Jalan Talaga Bodas No. 5, Desa Sukamenak, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Jam Operasi & Harga Tiket Masuk Talaga Bodas Garut

Wisata Talaga Bodas Garut memiliki harga tiket masuk hanya sekitar Rp 7.000/per orang untuk hari Senin - Jumat

Sedangkan di hari Sabtu - Minggu atau hari libur, harga tiket masuknya Rp 10.000/per orang 

Sementara untuk parkir Rp 5.000/per motor, dan Rp 10.000/per mobil

Talaga Bodas Garut sendiri beroperasi dari jam 07.00 - 17.00 WIB setiap harinya

 

Selamat berlibur dan bersenang - senang

Have a nice day



Post a Comment for "Talaga Bodas Garut"